Proses booting di Mac OS X
Seperti yang dikutip dari Mashable, Selasa (9/8/2011), Apple dituntut atas fitur booting cepat yang ada di Mac OS X. Hal ini merupakan serangkaian tuntutan hukum yang akhir-akhir ini melibatkan perusahaan teknologi raksasa tersebut.
Tuntutan itu sendiri dilayangkan oleh perusahaan Operating Systems Solutions, LLC, yang berbasis di Florida, Amerika Serikat (AS). Tuntutan hukum tersebut mengklaim bahwa Mac OS X melanggar paten RE40,092.
"Sebuah metode untuk booting cepat sistem operasional komputer, yang terdiri dari beberapa langkah: A. menjalankan tenaga untuk tes sendiri (POST) dari sistem input output dasar (BIOS), ketika sistemnya sedang menyala atau reset sedang diminta. B. Mengecek apabila sebuah informasi boot configuration termasuk sebuah sistem booting yang tercipta ketika menjalankan proses booting normal yang sebelumnya. C. Menyimpan informasi boot configuration dari eksekusi operasional POST sebelum loading sebuah program grafik tampilan muka (GUI), yang berdasarkan pada hasil pengecekan. D. Loading program tampilan muka grafik untuk pengguna (GUI)," tulis pihak Operating Systems Solutions atas paten fitur booting cepat yang dilanggar Apple.
Menurut pihak Mashable, nampaknya paten tersebut aslinya ditujukan untuk LG Electronics pada tahun 2002, dan kemudian mungkin dijual ke Protimus Technologies, LLC. Namun masih belum jelas apakah Protimus Technologies berhubungan dengan Operating Systems Solutions atau paten RE40,092 langsung dijual kepada perusahaan penuntut Apple tersebut.
Apple sendiri tidak asing dalam tuntutan hukum yang berbau hak paten. Baru-baru ini Samsung dan HTC dituntut oleh mereka perihal paten yang berhubungan dengan iOS.
Sumber:
okezone
Tidak ada komentar:
Posting Komentar